Minggu, 04 Mei 2014

Awas....Dampak Negatif Obesitas / Kegemukan Terhadap Wanita

Kelebihan berat badan atau kegemukan atau masalah obesitas selalu menjadi momok menakutkan bagi banyak orang, terutama kaum wanita. Seperti diketahui kelebihan berat badan atau kegemukan dapat menyebabkan berbagai macam penyakit.

Tetapi, dampak dari obesitas pada setiap individu berbeda. Obesitas bagi pria, biasanya berdampak pada kondisi klinis. Sedangkan bagi wanita dampak obesitas jauh lebih besar. Tidak hanya pada masalah kesehatan jantung, tetapi juga dapat berefek pada psikologis.
Seperti dilansir Boldsky, selain merasa tidak nyaman, berikut efek kelebihan berat badan/obesitas terhadap wanita.

Menstruasi Tidak Teratur Selain stres dan kebiasaan yang tidak sehat, menstruasi yang tidak teratur juga dapat disebabkan karena terlalu banyaknya timbunan lemak di sekitar rahim. Hal tersebut biasanya lebih banyak dialami oleh remaja, karena kebiasaannya mengonsumsi makanan cepat saji.

Risiko Serangan Jantung Terdapat mitos, bahwa wanita kurang rentan terhadap penyakit jantung dibanding pria. Tetapi pada kenyataannya, ketika memasuki masa pasca-menopause, penyakit jantung merupakan risiko yang nyata bagi wanita. Selain itu, jika Anda mengalami kegemukan, Anda berada dalam kategori risiko penyakit jantung yang tinggi.

Degenerasi Otot Degenerasi otot terjadi karena terlalu banyaknya penumpukan lemak di tubuh. Orang gemuk biasanya tidak terlalu banyak melakukan aktivitas fisik. Karena itu, mereka memiliki otot-otot yang lemah.

Hipertensi/Tekanan Darah Tinggi Obesitas juga dapat menyebabkan tekanan darah tinggi. Hal ini dikarenakan terjadinya pengendapan kolesterol di dalam pembuluh darah.

Radang Sendi Ketika sendi dalam tubuh sudah tidak dapat menerima tekanan dari berat badan yang berlebihan maka seseorang akan mudah terkena penyakit inflamasi kronis seperti arthritis.

Tumit Pecah-Pecah Ketika Anda memiliki berat badan yang berlebihan maka tekanan pada tubuh akan bertambah. Hal ini menyebabkan tumit pada kaki indah Anda mengalami pecah-pecah.

Batu Empedu Batu empedu terbentuk karena metabolisme yang tidak tepat terhadap kantung empedu Anda. Itulah mengapa wanita yang mengalami obesitas rentan mengalami penyakit batu empedu.

Depresi Wanita yang mengalami obesitas atau kegemukan, biasanya memiliki ketidakseimbangan hormon. Hal tersebut yang menyebabkan efek psikologis dalam tubuh. Selain itu, wanita yang memiliki berat badan berlebih kerap mengalami stres terkait berat badannya dibanding wanita yang memiliki tubuh langsing.


Artikel Terkait :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar